Bupati Trenggalek Resmikan KSU Sumber Makmur Cabang Panggul

    Bupati Trenggalek Resmikan KSU Sumber Makmur Cabang Panggul
    Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin saat meresmikan KSU Sumber Makmur Cabang Panggul

    Trenggalek - Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin meresmikan Koperasi Serba Usaha (KSU) Sumber Makmur Cabang Panggul - Trenggalek, Selasa (8/2/2022) sore.

    Arifin mengatakan, koperasi merupakan bentuk nyata dari ekonomi kerakyatan.Dan KSU Sumber Makmur yang berdiri tahun 2003 telah mendapat kepercayaan dari masyarakat.Bahkan saat ini, aset yang dikelola mencapai Rp 60 miliar.

    " Inilah wajah Indonesia, wajahnya Trenggalek ya koperasi.Oleh karena itu, saya membuat aturan jika Indomaret dan Alfamart tidak boleh dipunyai perorangan.Jadi yang punya harus berdiri diatas koperasi, " ucapnya.

    Arifin menuturkan, jika koperasi itu bukan milik perseorangan saja, namun milik bersama." Ini koperasi milik Indomaret dan Alfamart.Pendeknya, yang punya bukan lagi satu atau dua orang yang kaya sendiri.Jadi kalau sudah kaya harus kaya bersama - sama, " imbuhnya.

    Gus Ipin, sapaan akrabnya menyampaikan, menurut Bung Hatta, bahwa koperasi adalah kumpulan pelaku ekonomi rakyat ala sosialisme Indonesia.Dan Sosialisme menurut Bung Karno adalah gotong royong.

    " Mbah Yai bilang, semangat ta'awun.Semangat saling tolong menolong, ya itu bentuknya.Intinya, dari anda, oleh anda yang mengelola kemudian manfaatnya untuk anda semua, " tandasnya.

    Selanjutnya, masih ungkap Gus Ipin, pentingnya digitalisasi dalam pengelolaan koperasi.Hal ini dikarenakan, di saat era transaksi digital akan menjadi pilihan bagi masyarakat.Tak terkecuali di saat pandemi Covid - 19.

    " Era digitalisasi akan sangan penting, apalagi di saat pandemi Covid - 19.Koperasi harus merekrut tenaga kerja yang ahli IT.Supaya bisa mengembangkan platform digital untuk memperluas jangkauan, " ujarnya (ags).

    Trenggalek
    Agus Riyanto

    Agus Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Sukoharjo Belajar Program Pupuk Subsidi...

    Artikel Berikutnya

    Buka Musrena Keren di Munjungan, Pj.Sekda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha

    Ikuti Kami